Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Tadulako (Untad) menggelar dies natalis yang ke-7 tahun. Acara berlangsung di pelataran Gedung FKM Untad, tanggal 14 Juli 2024. Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Akademik Untad yang mewakili Rektor, Sekretaris Komisi Guru Besar, Kepala Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pembelajaran (LPMPP), Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM), para Dekan Fakultas di lingkungan Untad, Kepala Biro Perencanaan dan Kerja Sama, serta beberapa instansi stakeholder dan mitra sponsor.
Sebagai tuan rumah Dekan FKM Untad Prof. Dr. Nurdin Rahman, M.Si., M.Kes., Wakil Dekan Bidang Akademik Dr. Muh. Ryman Napirah, S.KM., M.Kes., M.AP., Wakil Dekan Bidang Keuangan dan Umum Dr. Rasyika Nurul Fadjriah, S.KM., M.Kes., Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Dr. Muh. Jusman Rau, S.KM., M.Kes., Ketua Senat, Sekretaris Senat, Ketua Pusat Penjaminan Mutu (PPM), Koordinator Program Studi S2 Kesehatan Masyarakat, Koordinator Program Studi S1 Kesehatan Masyarakat, Koordinator Program Studi S1 Gizi, Kepala Bagian Umum, Ketua Pokja Umum, Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) FKM, para Dosen dan Tenaga Kependidikan, para Mahasiswa S1 dan S2 FKM Untad, serta para Alumni.
Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Tadulako (Untad) menggelar dies natalis yang ke-7 tahun. Acara berlangsung di pelataran Gedung FKM Untad, tanggal 14 Juli 2024. Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang Akademik Untad yang mewakili Rektor, Sekretaris Komisi Guru Besar, Kepala Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pembelajaran (LPMPP), Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM), para Dekan Fakultas di lingkungan Untad, Kepala Biro Perencanaan dan Kerja Sama, serta beberapa instansi stakeholder dan mitra sponsor.
Sebagai tuan rumah Dekan FKM Untad Prof. Dr. Nurdin Rahman, M.Si., M.Kes., Wakil Dekan Bidang Akademik Dr. Muh. Ryman Napirah, S.KM., M.Kes., M.AP., Wakil Dekan Bidang Keuangan dan Umum Dr. Rasyika Nurul Fadjriah, S.KM., M.Kes., Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Dr. Muh. Jusman Rau, S.KM., M.Kes., Ketua Senat, Sekretaris Senat, Ketua Pusat Penjaminan Mutu (PPM), Koordinator Program Studi S2 Kesehatan Masyarakat, Koordinator Program Studi S1 Kesehatan Masyarakat, Koordinator Program Studi S1 Gizi, Kepala Bagian Umum, Ketua Pokja Umum, Ketua Ikatan Keluarga Alumni (IKA) FKM, para Dosen dan Tenaga Kependidikan, para Mahasiswa S1 dan S2 FKM Untad, serta para Alumni.
Dr.Eng. Ir. Andi Rusdin, ST., MT., M.Sc. selaku Wakil Rektor Bidang Akademik Untad berharap melalui dies natalis ke-7, diharapkan FKM semakin maju dan mampu berkarya dengan optimal untuk memajukan Untad.
Prof. Dr. Nurdin Rahman, M.Si., M.Kes. selaku Dekan FKM Untad: Semoga dengan dies natalis ke-7, FKM Untad mampu berkolaborasi dalam meningkatkan prestasi akademik dan non akademik sehingga ke depan dapat mencapai akreditasi unggul. Terima kasih kepada seluruh panitia, civitas akademika FKM, dan tamu undangan yang hadir.
Dr. Muh. Ryman Napirah, S.KM., M.Kes., M.AP. selaku Wakil Dekan Bidang Akademik FKM Untad: Apresiasi dan terima kasih sebesar-besarnya kepada Pimpinan Universitas, Lembaga, Fakultas, Mitra, Sponsor, serta tentunya panitia dan civitas akademika FKM Untad yang memeriahkan acara. Semoga momentum dies natalis FKM Untad yang ke-7 ini mampu meningkatkan semangat kolaborasi seluruh unsur baik dosen, tenaga kependidikan, maupun mahasiswa dan juga alumni untuk meningkatkan prestasi menuju unggul. Tentunya diperlukan kerja sama seluruh civitas akademika FKM Untad dalam menuangkan gagasan dan ide dalam pengembangan tridharma perguruan tinggi berbasis kesehatan masyarakat dan gizi berwawasan bencana dengan meningkatkan berbagai karya prestasi akademik maupun non akademik menuju akreditasi unggul yang dicita-citakan bersama. Melalui kerja sama dan interaksi yang harmonis, akan menumbuhkan rasa kebersamaan, memperkokoh persaudaraan dan kekeluargaan, serta mempererat persatuan.