Program Studi (Prodi) Gizi Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Tadulako (Untad) menggelar dies natalis yang ke-7 tahun. Acara berlangsung di pelataran Gedung FKM Untad, tanggal 27 September 2024. Acara tersebut dihadiri oleh Dekan FKM Untad, Wakil Dekan Bidang Akademik, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Koordinator Program Studi Gizi, para Dosen dan Tenaga Kependidikan, para Mahasiswa Prodi Gizi, Alumni, serta beberapa perwakilan instansi stakeholder.
Acara dies natalis yang dirangkaikan dengan nutridu expo tersebut dimeriahkan dengan berbagai rangkaian kegiatan yakni jalan santai, pemotongan tumpeng, penampilan angkatan, pemeriksaan kesehatan, dan demo kewirausahaan (nutridu expo).
Prof. Dr. Nurdin Rahman, M.Si., M.Kes. selaku Dekan FKM Untad mengemukakan semoga melalui dies natalis ke-7, Prodi Gizi FKM Untad mampu meningkatkan kolaborasi dalam meraih prestasi akademik maupun non akademik menuju akreditasi unggul. Terima kasih kepada seluruh panitia, civitas akademika, serta tamu undangan yang hadir memeriahkan acara.
Dr. Muh. Ryman Napirah, S.KM., M.Kes., M.AP., QRMA. selaku Wakil Dekan Bidang Akademik FKM Untad mengemukakan apresiasi kepada Program Studi S1 Gizi, Panitia Pelaksana, serta seluruh Civitas Akademika yang hadir memeriahkan acara. Melalui momentum dies natalis Prodi Gizi yang ke-7 ini, agar mampu meningkatkan kelompakan dan kerja sama seluruh unsur baik dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, dan alumni dalam meraih prestasi menuju akreditasi unggul. Kolaborasi bersama stakeholder terkait juga sangat penting. Semoga dapat menciptakan para ahli gizi yang baik untuk pemenuhan gizi yang baik. Diharapkan nantinya para ahli gizi dapat memberikan karya nyata terhadap peningkatan derajat kesehatan masyarakat.
Dr. Nikmah Utami Dewi, S.KM., M.Sc. selaku Koordinator Program Studi S1 Gizi FKM Untad mengemukakan semoga dengan dies natalis ke-7, Prodi Gizi dapat terus meningkatkan prestasi sehingga nantinya mampu mencapai akreditasi unggul, being a good nutritionist for good nutrition.***