Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Tadulako (Untad) menggelar evaluasi Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) menggunakan portal. Acara berlangsung di Gedung FKM Untad, tanggal 4 April 2024.
Acara ini dihadiri oleh Wakil Dekan Bidang Akademik, Wakil Dekan Bidang Keuangan dan Umum, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Koordinator Program Studi Kesehatan Masyarakat, Koordinator Program Studi Gizi, Kepala Bagian Umum, Ketua Pokja Umum, serta para Tenaga Kependidikan (Operator Prodi) FKM Untad.
Prof. Dr. Nurdin Rahman, M.Si., M.Kes. selaku Dekan mengharapkan semoga melalui acara ini dapat memberikan informasi berharga kepada para pimpinan termasuk dosen dan tenaga kependidikan khususnya operator program studi FKM Untad dalam membantu melakukan pengisian data CPL di portal sehingga evaluasi CPL dan kurikulum akan nampak terlihat.
“Terima kasih kepada Bapak Narasumber,” tutur Dekan.
Narasumber evaluasi ini adalah Basri, ST., MT. dari Lembaga Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pembelajaran (LPMPP) Untad.
Wakil Dekan Bidang Akademik, Dr. Muh. Ryman Napirah, S.KM., M.Kes., M.AP. pertama-tama mengungkapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Bapak Narasumber yang telah menyempatkan waktunya untuk hadir serta membagi ilmu dan pengalamannya kepada kita semua.
“Diharapkan para pimpinan termasuk dosen khususnya tenaga kependidikan (operator program studi) memahami terkait pengisian data CPL di portal SIKUNTA,” lanjutnya.
Sehingga evaluasi CPL dan kurikulum yang dicapai dosen program studi bisa tertera di portal. Semoga capaian IKU dan akreditasi institusi bisa meningkat, pungkas Dr Ryman.***