PALU, MERCUSUAR– Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Tadulako (Untad) menjalin kerja sama dengan Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Palu belum lama ini. Dalam acara yang digelar di Aula BPS Kota Palu tersebut kedua pihak menandatangani dokumen Memorandum of Agreement (MoA). Substansi kerja sama tersebut adalah terkait penyelenggaraan tridharma perguruan tinggi dan Merdeka Belajar-Kampus Merdeka (MBKM).
Dalam sambutannya, Kepala BPS Kota Palu, G. A. Nasser menyampaikan apresiasi terhadap terlaksananya jalinan kerja sama dengan FKM Untad. Diharapkan kerja sama terkait tridharma perguruan tinggi maupun MBKM dapat diimplementasikan bersama.
Sekaitan hal itu Dekan FKM Untad, Prof. Dr. Nurdin Rahman, M.Si., M.Kes berharap dengan kerja sama bersama BPS Kota Palu ini semakin memperkuat implementasi tridharma perguruan tinggi khususnya bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian yang kesemuanya berkontribusi bagi pencapaian Indikator Kinerja Utama (IKU).
Sementara itu, Wakil Dekan Bidang Akademik FKM Untad, Dr. Muh. Ryman Napirah, S.KM., M.Kes berharap kerja sama ini meningkatkan kolaborasi terkait tridharma perguruan tinggi dan MBKM. “Semoga dengan terjalinnya kerja sama ini dapat meningkatkan kolaborasi terkait tridharma perguruan tinggi dan MBKM, khususnya pada kegiatan praktikum mahasiswa, magang, kolaborasi riset, pengabdian kepada masyarakat, serta kegiatan ilmiah lainnya dapat diimplementasikan oleh FKM Untad bersama BPS Kota Palu. Dengan demikian, pencapaian IKU dan akreditasi institusi diharapkan dapat meningkat,” ujar Ryman. CLG